Review Iklan Bukalapak


Hi! Masih tidak jauh-jauh dari dunia desain, media, dan periklanan, kali ini aku akan me-review sebuah iklan dari salah satu perusahaan e-commerce terbesar di Indonesia. Siapa sih yang gak tau Bukalapak? Bukalapak merupakan salah satu online marketplace terkemuka di Indonesia yang menyediakan sarana jual–beli dari konsumen ke konsumen. Semua orang dapat membuka toko online di Bukalapak dan melayani pembeli dari seluruh Indonesia untuk transaksi satuan maupun banyak. Bukalapak memiliki slogan jual-beli online mudah dan terpercaya karena Bukalapak memberikan jaminan 100% uang kembali kepada pembeli jika barang tidak dikirimkan oleh pelapak. Tidak jarang kalian melihat iklan-iklan dari perusahaan ini, tagline yang dimiliki perusahaan ini adalah “Buka aja di Bukalapak”. Sebuah tagline yang singkat, padat, dan jelas sehingga  mudah untuk diingat kostumer yang melihat maupun mendengarkan iklan perusahaan ini.

Secara spesifik, ada sebuah iklan milik Bukalapak yang cukup menarik perhatianku. Iklan ini aku temukan di youtube. Video iklan ini berdurasi 3 menit 36 detik, Ya! Seperti yang kalian pikirkan, durasi iklan ini cukup panjang namun ada sebuah hal yang menarik perhatianku untuk mau melihat iklan Bukalapak yang satu ini. Hal tersebut adalah judul atau headline yang dimiliki iklan ini, yaitu “Zaman Tak Bisa Dilawan , Tapi Bisa Diajak Berkawan”. Sebuah kalimat judul yang terdiri dari dua buah frasa yang berima sehingga cukup enak untuk dibaca ataupun didengarkan. Iklan ini ingin mempromosikan suatu program baru miliki Bukalapak bernama Mitra Bukalapak. Apa itu Mitra Bukalapak? Mitra Bukalapak adalah salah satu program yang dimiliki Bukalapak yang memberikan kesempatan kepada semua orang Indonesia, di mana pun mereka berada, untuk mendapatkan penghasilan tambahan melalui usaha sampingan menjadi Mitra Bukalapak. Dengan menjadi agen, mereka bisa berjualan produk ataupun jasa yang ada di Bukalapak. Tak perlu pusing memikirkan berapa modal yang dibutuhkan untuk menjadi agen, karena mereka tidak membutuhkan modal apa pun untuk menjadi Mitra Bukalapak.

Iklan ini menggunakan setting short movie yang menunjukkan kehidupan para pemilik warung yang sudah tidak bisa mendapatkan banyak keuntungan karena susah untuk mendapatkan supplier barang dagangan yang ia jual. Salah satu kalimat yang diucapkan pemilik warung tersebut adalah “…coba bayangin mas, pesen stok sekarang datengnya minggu depan, susah mas..” Dari potongan dialog tersebut Bukalapak ingin menunjukkan bahwa banyak sekali pemilik warung dan took kecil yang susah untuk bertahan karena perkembangan jaman, dan banyaknya saingan. Maka dari itu, Bukalapak memberikan solusi ini kepada para pemilik usaha kecil dan warung. Bukalapak menunjukkan berbagai macam keuntungan yang didapatkan , jika menjadi Mitra Bukalapak, seperti “Pesan an stok tiba di hari yang sama” dan “ Bayar bisa dengan pinjaman”.  Iklan ini juga menyertakan beberapa testimoni pemiliki usaha yang sudah menjadi Mitra Bukalapak, salah satu kalimat yang diucapkan adalah “Pokonya Bapak terbantu sekali, dan Bapak sangat berterima kasih sama yang membuat aplikasi ini”. Di akhir iklan ini Bukalapak menuliskan bahwa sejak tahun 2017 Bukalapak menerobos batas untuk membawa warung naik kelas. Karena zaman tidak bisa dilawan, tapi bisa diajak berkawan. #WarungNaikKelas. Kalimat-kalimat yang digunakan memiliki diksi yang cukup kreatif yang disusun dengan gaya Bahasa atau majas yang cukup hiperbola (menerobos) dan metafora.

Referensi :
https://agen.bukalapak.com/daftar-mitra
https://www.bukalapak.com/about

Comments

Popular Posts